Dosen STKIP BBM dan Kadis Aceh Besar Bahas Kerjasama Buku Ajar

By STKIP Bina Bangsa Meulaboh

Berita

Published on 4 Mei 2018

Aceh Besar, BBM NEWS — Dalam rangka persiapan akreditasi institusi, Dosen STKIP BBM melakukan kunjungan ke Dinas Pendidikan Aceh Besar pada hari jumat 4 Mei 2018 untuk membicarakan terkait kerjasama penggunaan bahan ajar berbasis kearifan lokal Aceh di SMP yang ada di Aceh Besar, Bahan ajar hasil penelitian dosen STKIP BBM, Mardhatillah, M. Pd ini sudah mendapatkan HAKI dari Kementerian Hukum, bahan ajar ini diharapkan bisa bermanfaat kepada siswa maupun guru.

Kepala Dinas Pendidikan Aceh Besar menyambut baik rencana kerjasama tersebut, menurutnya kerjasama seperti ini baik dilakukan untuk menciptakan kualitas pendidikan yang lebih baik.

Hal ini membuktikan bahwa dosen-dosen di lingkungan STKIP BBM berkualitas. “Semoga dosen-dosen di Lingkungan STKIP BBM kedepannya lebih banyak mendapatkan HAKI dari Kementerian Hukum ”, ujar Drs. Musdiani, M.Pd sebagai Ketua STKIP BBM.

Optimized by Optimole